cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Prosiding Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Social,
Arjuna Subject : -
Articles 12 Documents
Search results for , issue " Vol 5, No 2 (2018): Prosiding Penelitian " : 12 Documents clear
Hubungan Kekerasan Emosional Yang Dilakukan Oleh Orangtua Terhadap Perilaku Remaja Wulandari, Vani; Nurwati, Nunung
Prosiding Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol 5, No 2 (2018): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (372.309 KB) | DOI: 10.24198/jppm.v5i2.18364

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat dampak kekerasan emosional yang dilakukan oleh orangtuanya apakah hal tersebut dapat menganggu perilaku remaja yang mengalami kekerasan emosional tersebut. Kekerasan emosional yang dilakukan oleh orangtua baik secara sengaja maupun tidak sengaja dapat mempengaruhi perilaku remaja salah satu dampaknya adalah dapat membuat perilaku remaja menyimpang. Karena pada masa remaja cenderung memerlukan kehangatan dan keserasian dalam keluarganya serta membutuhkan dukungan emosional orangtua bila mengalami kekecewaan dalam pergaulannya. Akan tetapi, terkadang orangtua tidak begitu memahami keadaan emosional remaja yang membuat remaja tersebut tidak mendapatkan dukungan emosional yang baik. Kekerasan emosional yang dilakukan dapat berupa kekerasan emosional secara verbal maupuun fisik. Hal ini, dapat mengakibatkan terjadinya kekerasan emosional yang dilakukan oleh orangtua terhadap remaja sehingga dapat mempengaruhi perilaku remaja tersebut.
PERAN EXTENDED FAMILY PADA ANAK TKW YANG TERLANTAR DI KABUPATEN INDRAMAYU Suharto, Meiliani Puji; Nurwati, Nunung
Prosiding Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol 5, No 2 (2018): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (520.559 KB) | DOI: 10.24198/jppm.v5i2.18368

Abstract

Pengiriman Tenaga Kerja Indonesia ke luar negeri terus mengalami peningkatan guna meningkatkan perekonomian. Kabupaten Indramayu merupakah kabupaten pengirim TKI terbanyak di Indonesia. Saat ini para TKI tidak hanya pria saja, namun wanita pun turut berpartisipasi menjadi Tenaga Kerja Wanita (TKW) guna meningkatkan perekonomian keluarga. Ibu yang bekerja sebagai Tenaga Kerja Wanita (TKW) membawa berbagai dampak baik positif maupun negatif, tidak terkecuali bagi keluarga yang ditinggalkan. Anak yang terlantar merupakan salah satu dampak yang ditimbulkan karena ibu yang bekerja di luar negeri. Peran ibu yang seharusnya digantikan oleh ayah tidak terlaksana dengan semestinya hingga anak tidak terurus dan terlantar. Dengan demikian keluarga besar turut berperan untuk mengasuh para anak TKW yang terlantar tersebut.Penelitian ini menggunakan studi literatur sebagai data sekunder. Penggunaan studi literature ini dipilih peneliti untuk mengeksplorasi dan memahami peran keluarga besar atau extended family pada anak TKW yang terlantar. Anak yang dimaksud disini adalah anak pada usia 0-12 tahun.
PROFIL BURUH K3L ZONA 2 UNIVERSITAS PADJADJARAN Vegianti, Aulia; Apsari, Nurliana Cipta
Prosiding Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol 5, No 2 (2018): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1178.042 KB) | DOI: 10.24198/jppm.v5i2.18363

Abstract

Peningkatan jumlah penduduk usia kerja pada tahun 2010 mengakibatkan penurunan pada beban ketergantungan. Dengan banyaknya penduduk pada usia produktif menjadikan Indonesia memiliki pasar tenaga kerja yang besar. Seiring dengan perkembangan zaman, kebutuhan manusia semakin meningka, begitu juga pekerja/buruh. Maka dari itu, perusahaan harus memenuhi kewajibannya dalam pemenuhan hak bagi pekerja/buruh yang pada mereka. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui profil K3L zona 2 Universitas Padjadjaran. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Dengan menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpulan data. Responden penelitian ini adalah para pekerja K3L Unpad yang bekerja di zona 2. Hasil penelitian menunjukkan mayoritas pekerja K3L adalah perempuan dengan tingkat pendidikan mayoritas adalah sekolah dasar.
FAKTOR PENDORONG IBU BEKERJA SEBAGAI K3L UNPAD Rizky, Julian; Santoso, Meilanny Budiarti
Prosiding Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol 5, No 2 (2018): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (418.795 KB) | DOI: 10.24198/jppm.v5i2.18367

Abstract

AbstrakSudah sepatutnya seorang ibu mengurusi berbagai hal yang berhubungan dengan urusan rumah tangga. Hal ini merupakan salah satu dari sekian banyak tugas serta peran seorang ibu. Dewasa ini peran ibu bertambah intensitasnya sehingga peran dan tugas ibu menjadi semakin kompleks. Hal ini tidak terlepas dari banyaknya ibu yang sekarang ikut terjun ke dalam dunia kerja. Ibu bekerja identik dengan asumsi bahwa keluarga mengalami kekurangan. Belum lagi banyak problematika yang timbul akibat ibu bekerja. namun tidak sedikit juga ibu bekerja sebagai bentuk pengaplikasian atas ilmunya. Selalu adanya keterlibatan dan keterhubungan setiap aspek kehidupan dalam fenomena ibu bekerja. Terkait hal tersebut terdapat berbagai faktor yang mendorong mengapa akhirnya ibu bekerja, mulai dari faktor internal sampai eksternal. Faktor ini menciptakan berbagai dilema dan akhirnya menentukan apa dampak yang akan tercipta ketika ibu bekerja. Artikel ini bertujuan untuk menentukan faktor apa saja yang mendorong ibu bekerja. Hal tersebut menjadi sebuah dasar terhadap dinamika apa saja yang tercipta akibat ibu bekerja dan apa pengaruhnya terhadap kehidupan ibu maupun keluarga. AbstractIt is a mothers job to do many things that are connected to the household. This is one of the many things a mother does. In this century the intensity in a mothers role and the duties of a mother makes her role more complex. This doesn’t change the fact that lots of mothers are also working. Mothers that work are identical with the assumption that a family has many flaws. There are also lots of problematics that show up when a mother works. But there are lots of mothers that work as an application for their knowledge. There is always an involvement and connections on every aspect in the phenomenal life of a working mother. On that note there are also lots of factors that make mothers work, starting from internal to external factors. These factors create lots of dilemmas and finally decided what side effects will be created when mothers work. This article is to decide on what factors that push mothers to work. Those things became the basr to whatever dinamic that will be created from a working mother and what is the side effects to the mother and the family.
Parental Emotional Coaching untuk Meningkatkan Kemampuan Menghadapi Emosi Negatif Anak Tunarungu Sarry, Septi Mayang; Ervika, Eka
Prosiding Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol 5, No 2 (2018): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (155.581 KB) | DOI: 10.24198/jppm.v5i2.18374

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kemampuan orangtua dalam menghadapi anak yang memiliki emosi negatif sebelum dan sesudah mengikuti program parental emotional coahing. Hasil dari penelitian ini menunjukan parental emotional coaching efektif bagi orangtua untuk meningkatkan kemampuan menghadapi emosi negatif anak tunarungu. Penelitian ini merupakan quasi eksperimen yang diukur dengan Coping with Children’s Emotion Scale (CCNES) dari Fabes dan koleganya (1990-an) yang mengambarkan 6 respon orangtua dalam menghadapi emosi negatif anak yaitu problem focused reaction, emotion focused reaction, expressive encouragement, minimization reaction, punitive reaction, distress reaction. Dua respon pertama yaitu, problem focused reaction, emotion focused reaction merupakan suatu respon yang mendukung untuk bisa menghadapi emosi negatif anak secara efektif. Modul program parental emotional coaching disusun berdasarkan teori Gottman (dalam Cook, 2004). AbstractThis research aimed to determine differences in the ability of parents in dealing with children with hearing negative emotions before and after parental emotional coaching program. Parental emotional coaching aimed to coach parents come be a emotional coacher in dealing children’s negative emotion. Measurements were made with Coping with Childrens Emotion Scale (CCNEs ) of Fabes and colleagues ( 1990 ) describing 6 responses of parents in dealing with negative emotions children are problem focused reaction, emotion focused reaction, expressive encouragement, minimization reaction, punitive reaction, distress reaction. The first two responses , namely , reaction problem focused , emotion focused reaction is a response to support the child could face negative emotions effectively . Parental emotional coaching program modules compiled based on Gottman s theory ( in Cook , 2004). This research use quasi experiment design. The results of this study indicate that parental emotional coaching effectively to improve the ability to deal with negative emotions deaf children.
KOMUNIKASI KELOMPOK SEBAGAI FAKTOR PENDORONG TERBENTUKNYA KERJASAMA DALAM MENYELESAIKAN PEKERJAAN K3L DI LINGKUNGAN UNIVERSITAS PADJADJARAN Santoso, Meilanny Budiarti; Rachim, Hadiyanto A.; Syauqina, Dinda Azzahra
Prosiding Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol 5, No 2 (2018): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (495.746 KB) | DOI: 10.24198/jppm.v5i2.18371

Abstract

ABSTRAKKerjasama merupakan salah satu bentuk interaksi sosial yang terjadi diantara dua orang atau lebih, ataupun yang terjadi di dalam sebuah kelompok. Karyawan Kebersihan, Keindahan dan Kenyamanan Lingkungan (K3L) di lingkungan Universitas Padjadjaran adalah salah satu kelompok kerja yang dibentuk dan ditempatkan pada lokasi-lokasi tertentu sesuai dengan pembagian tugas pada masing-masing zona kerja. Komunikasi merupakan proses pemindahan informasi atau pesan dan pemahaman dari seseorang kepada orang yang lainnya dan melalui komunikasi kelompok proses kerjasama diantara anggota kelompok dapat terwujud. Penelitian ini menggunakan metode analitis deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi yang terjadi di dalam kelompok kerja K3L mendorong terjadinya kerjasama diantara sesama karyawan K3L, sehingga hal tersebut mendukung proses penyelesaian tugas pekerjaan yang dilakukan. Faktor yang mempengaruhi efektivitas komunikasi dalam kelompok adalah karena adanya faktor personal yang dimaknai sebagai peran dari anggota kelompok dalam sebuah kelompok dan sangat besar pengaruhnya dalam ikut andil untuk memberi sebuah masukan dalam memecahkan sebuah masalah. ABSTRACTCooperation is one form of social interaction that occurs between two or more people, or what happens in a group. Beauty Cleanliness and Environmental Comfort (K3L) within the University of Padjadjaran are one of the working groups that are formed and placed in certain locations in accordance with the division of tasks in each work zone. Communication is the process of transferring information or messages and understanding from someone to others and through group communication the process of collaboration between group members can be realized. This study uses descriptive analytical methods with a qualitative approach. The results showed that the communication that occurred in the K3L working group encouraged collaboration among fellow K3L employees, so that it supported the process of completing the work assignments performed. Factors that influence the effectiveness of communication in groups are because of the personal factors that are interpreted as the role of group members in a group and the enormous influence in participating in giving an input in solving a problem.
PERANAN PEREMPUAN DALAM MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN EKONOMI KELUARGA (STUDI TENTANG PERANAN PETUGAS K3L PEREMPUAN UNIVERSITAS PADJADJARAN JATINANGOR (ZONA: REKTORAT)) Bunsaman, Shafila Mardiana; Taftazani, Budi Muhammad
Prosiding Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol 5, No 2 (2018): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (480.487 KB) | DOI: 10.24198/jppm.v5i2.18373

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui peranan perempuan dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga para petugas K3L (Kebersihan, Kenyamanan, Keindahan Lingkungan) Universitas Padjadjaran Jatinangor dan juga untuk mengetahui motivasi apa saja yang membuat perempuan memiliki keinginan untuk bekerja. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif serta metode pengumpulan data yang digunakan melalui wawancara mendalam, buku referensi dan juga penelitian-penelitian terhadulu. Hasil penelitian yang didapatkan menyatakan bahwa peranan perempuan dalam meningkatkan kesejahteraan ekonomi keluarga K3L terbagi menjadi dua peran, yang pertama adalah peran perempuan di dalam keluarga, diantaranya adalah peranan sebagai seorang ibu dan juga peranan sebagai pendamping suami. Yang kedua adalah peranan perempuan di luar keluarga yaitu sebagai pencari nafkah. Para perempuan ini bekerja untuk dapat meningkatkan kesejahteraan ekonomi keluarga. ABSTRACTThis study aims to determine the role of women in improving the family welfare of the K3L officers of Universitas Padjadjaran Jatinangor and also to find out what motivation makes women have the desire to work. The method used in this research is qualitative descriptive and data collection methods used through in-depth interviews, reference books and also research studies. The result of the research shows that the role of women in improving the economic welfare of K3L family is divided into two roles, the first is the role of women in the family, such as the role of a mother and also the role of the husbands companion. The second is the role of women outside the family as the breadwinner. These women work to improve the economic welfare of the family.
Pedagang Siomay: a study on the influence of urbanization on the type of work of the head of household in Cisukadana Village, Kadugede District, Kuningan District, West Java Wiyanti, Dede Tresna; Nurseto, Hardian Eko
Prosiding Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol 5, No 2 (2018): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (514.914 KB) | DOI: 10.24198/jppm.v5i2.18361

Abstract

ABSTRACTKuningan regency as one of the regencies in West Java Province, is a counter magnet area. This area is expected to absorb the increase of population and give socio-economic service in urbanization process of Jakarta Metropolitan. The main pull factor in the urbanization process is the opportunity to work in the city. This causes the productive workforce go to the city. Although the economic sector that can accommodate labor from the rural is the informal sector, that did not prevent the seasonal workers from Cisukadana went to the city.This research was conducted in Cisukadana Village, Kadugede District, Kuningan Regency. The quantitative method were used in this research. This study aims to illustrate how the urbanization process in megapolitan city of Jakarta can affect the types of work in the village of Cisukadana, Kadugede district, Kuningan regency, West Java. Based on the findings, it appears that almost half of the total household heads in Cisukadana Village are seasonal workers, working in the informal sector in Jakarta. And of the total number of workers, most of them work as pedagang siomay.
PERAN GANDA IBU RUMAH TANGGA PEKERJA K3L UNPAD DALAM RANGKA MENUNJANG PEREKONOMIAN KELUARGA Triana, Annisya; Krisnani, Hetty
Prosiding Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol 5, No 2 (2018): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (451.001 KB) | DOI: 10.24198/jppm.v5i2.18370

Abstract

ABSTRAKSebagai seorang wanita yang telah menikah, wanita mempunyai peran dalam keluarga inti sebagai isteri, sebagai ibu, dan sebagai pengurus rumah tangga. Namun saat ini, tidak terbatas pada melayani suami, merawat anak, dan mengurusi rumah tangga seringkali keadaan ekonomi keluarga menuntut ia untuk bekerja dan ikut terjun ke sektor publik untuk mencari suatu kegiatan yang dapat menambah penghasilan keluarganya. Terbatasnya lapangan kerja, minimnya ketrampilan, serta pendidikan yang rendah menjadikan K3L Unpad sebagai pilihan pekerjaan bagi para ibu rumah tangga yang bertempat tinggal di kawasan Jatinangor. Dengan menggunakan pendekatan kuantitatif, jenis penelitian deskriptif ini menggunakan teknik survai. Populasinya adalah Petugas K3L Unpad sebanyak 347 orang (di Zona 1 sebanyak 26 orang) dengan sampel sebesar 12 orang yang dipilih secara accidental. Teknik pengumpulan datanya menggunakan metode wawancara terstruktur, serta indeep interview terhadap 2 informan. Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui mengenai bagaimana para ibu rumah tangga pekerja K3L dalam menjalani peran ganda yang mempengaruhi kondisi ekonomi dalam keluarganya serta bagaimana kontribusi mereka dalam rangka membantu menunjang perekonomian keluarga. Hasil penelitian menunjukkan bahwa para ibu rumah tangga pekerja K3L ini dapat menjalankan kedua peran tersebut dengan baik. Walaupun bekerja, mereka tidak lupa dan tetap bertanggung jawab akan peran dan tugasnya sebagai ibu rumah tangga. ABSTRACKAs a married woman, women have a role in the nuclear family as wives, as mothers, and as housekeepers. But today, not limited to serving a husband, caring for children, and taking care of households, often the familys economic situation requires him to work and join the public sector in search of an activity that can supplement his familys income. Limited employment, lack of skills, and low education make K3L Unpad a job choice for housewives who live in Jatinangor area. Using a quantitative approach, this descriptive research type uses survey techniques. The population is 343 officers of K3L Unpad (in Zone 1 as many as 26 people) with a sample of 12 persons chosen accidentally. Data collection techniques using structured interview methods, and indeep interviews against 2 informants. This research is aimed to find out how housewife of HOs worker in undergoing double roles affecting economic condition in her family and how their contribution in order to help support family economy. The research has shown that these housewife workers can perform both roles well. Although working outside the home, they remain responsible for the role and duties as a housewife.
TINGKAT PENDAPATAN PETUGAS K3L UNIVERSITAS PADJADJARAN Fahdita, Khofiyya Fathimah Az Zahra; Ishartono, Ishartono
Prosiding Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol 5, No 2 (2018): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (438.731 KB) | DOI: 10.24198/jppm.v5i2.18365

Abstract

ABSTRAKJatinangor dikenal sebagai wilayah pendidikan karena pembangunan kampus beberapa institusi perguruan tinggi, yaitu UNPAD di Desa Hegarmanah dan Desa Cikeruh, IPDN (sebelumnya bernama STPDN) di Desa Cibeusi, IKOPIN di Desa Cibeusi, dan ITB di Desa Sayang. Karena adanya perubahan tatanan struktur sosial, maka mata pencaharian masyarakat Kabupaten Sumedang mulai berubah yang awalnya sebagai petani sekarang bekerja sebagai pekerja buruh, bekerja di tempat-tempat institusi pendidikan dan lain-lain. Salah satunya bekerja sebagai petugas K3L Universitas Padjadjaran. Petugas K3L Universitas Padjadjaran ini berasal dari warga masyarakat Kabupaten Sumedang yang ingin mencari atau menambah penghasilan keluarga untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dan biaya pendidikan anak-anaknya. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa dominan petugas K3L ini berasal dari kaum wanita yang sudah berstatus kawin. Penelitian ini juga menunjukkan bahwa yang membayar upah petugas K3Ladalah Universitas Padjadjaran bukan kontraktor atau perusahaan jasa. Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui tingkat pendapatan petugas K3L Universitas Padjadjaran. Berdasarkan hasil penelitian pendapatan yang diterima oleh petugas K3L Universitas Padjadjaran adalah sebesar Rp. 750.000/bulan. Jika dibandingkan dengan UMKabupaten Sumedang tahun 2017, yaitu sebesar Rp. 2.678.028,99/bulan maka dapat disimpulkan bahwa tingkat pendapatan petugas K3L Universitas Padjadjaran termasuk rendah. Adapun untuk mendapatkan informasi mengenai data-data yang mendukung terhadap penelitian yang kami lakukan ialah dengan menggunakan metode wawancara terstruktur dengan menggunakan kuisioner dan pendekatan kuantitatif. ABSTRACTJatinangor is known as an educational area due to the construction of several university campuses, namely UNPAD in Hegarmanah and Cikeruh villages, IPDN (formerly STPDN) in Cibeusi Village, IKOPIN in Cibeusi Village, and ITB in Sayang Village. Due to the change of the structure of the social structure, the livelihood of the people of Sumedang Regency began to change which initially as farmers now work as laborers, work in places of educational institutions and others. One of them works as an officer of K3L Universitas Padjadjaran. The K3L officer of Padjadjaran University is from Sumedang people who want to find or supplement the familys income to meet their daily needs and education cost of their children. The results of this study indicate that the dominant K3L officer is derived from women who have married status. This study also shows that those who pay K3L officer wage is Padjadjaran University is not contractor or service company. This research intends to know the income level of K3L officer of Padjadjaran University. Based on the results of research income received by officers K3L Padjadjaran University is Rp. 750.000 / month. Compared with the Sumedang MSE in 2017, which is Rp. 2.678.028,99/ month it can be concluded that the income level of K3L officers of Universitas Padjadjaran is low. As for getting information about the data that support the research we do is to use structured interview method by using questionnaire and quantitative approach.

Page 1 of 2 | Total Record : 12


Filter by Year

2018 2018


Filter By Issues
All Issue Vol 7, No 2 (2020): Prosiding Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 7, No 1 (2020): Prosiding Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol 6, No 3 (2019): Prosiding Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 6, No 2 (2019): Prosiding Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 6, No 1 (2019): Prosiding Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5, No 1 (2018): Vol 5, No. 1 (2018): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5, No 3 (2018): Prosiding Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5, No 2 (2018): Prosiding Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5, No 2 (2018): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 5, No 1 (2018): Prosiding Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4, No 3 (2017): PROSIDING PENELITIAN & PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT Vol 4, No 3 (2017): Prosiding Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4, No 3 (2017): Prosiding Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4, No 2 (2017): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4, No 2 (2017): Prosiding Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4, No 1 (2017): Prosiding Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4, No 1 (2017): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 3, No 3 (2016): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 3, No 3 (2016): Prosiding Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 3, No 2 (2016): Prosiding Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 3, No 2 (2016): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 3, No 1 (2016): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 3, No 1 (2016): Prosiding Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 3 (2015): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 3 (2015): Prosiding Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 2 (2015): Prosiding Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 2 (2015): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 1 (2015): Prosiding Penelitian & Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 1 (2015): Prosiding Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat More Issue